Senin, 09 April 2018

Review 4


Apakah pembangunan itu penting?

Kata pembangunan lebih menggema pada awalnya dalam taraf hubungan antar negara. Pada awalnya konsep pembangunan akan lebih bermakna jika dikaji dalam konsep hubungan internasional. Karena di banyak negara, pembangunan itu bisa dikatakan tidak mendapat perhatian, tapi yang mendapat perhatian itu adalah bagaimana membagi kekuasaan di tingkat lokal.

Pertama kali, konsep pembangunan muncul sebagai diskursus pengetahuan bermula pada awal periode pasca perang dunia. Rita Abrahamsen menyatakan bahwa gagasan moderat tentang pembangunan secara instrinsik terkait juga dengan kemajuan dan evolusi yang dengan peka menandai budaya barat sejak zaman pencerahan. Meskipun gagasan mengenai pembangunan terkait dengan perkembangan kapitalisme dan modernitas, kapitalisme itu lebih kepada individu-individu. Namun pelembagaan institusional pembangunan sesungguhnya telah mendapat statusnya setelah perang dunia ke-2. Periode ini turut menjadi saksi munculnya organisasi pembangunan. Kerja sama antar negara itu penting dalam pembangunan. Karena dalam kerja sama tersebut kita dapat  menggerakan pembangunan kita.

Jika kita lihat secara antropologi, masyarakat berkumpul satu sama lain, membentuk suatu kebudayaan, mendiami suatu wilayah dan mempunyai batas-batas tertentu. Dengan kondisi seperti ini, pembangunan itu sebenernya merupakan kata yang tidak penting, karena pembangunan akan berubah ke arah yang lebih baik. Pembangunan harus berubah karena ada masalah. Masalah ini berangkat dari masyarakat yang terus berkembang biak, sehingga sumber ekonomi yang selama ini tidak dipermasalahkan menjadi bermasalah karena perkembangan masyarakat tidak seimbang dengan kebutuhan mereka.

Namun sebenarnya, antropologi mengambil peran atau pelengkap utama dalam pembangunan, misalnya seorang kepala pembangunan perlu pengetahuan perilaku manusia untuk mengelola tim pembangunannya dan membuat produk pembangunan yang bisa berfungsi bagus bagi kepentingan manusia. Antropologi akan lebih dipakai:
1.   Dalam perencanaan, yakni sangat bisa dalam memahami perilaku, pola pikir, kebutuhan, aspirasi, kepentingan dari masyarakat yang akan dibangun atau yang menjadi kelompok sasaran.
2.    Berperan dalam mengembangkan desain, program, strategi, rekayasa dalam pembangunan tersebut.
3.    Peran penting dalam mengkomunikasikan kebijakan pembangunan kepada sasaran masyarakat dan upaya pemberdayaan serta upaya perlakuannya, dalam hal ini antropologi sangat mengandalkan metode mujarabnya yakni pendekatan atau hubungan interpersonal yang bagus dan lebih lagi metode partisipatif sebagai metode paling unggul diakui oleh siapapun yang berpengalaman dalam melaksanakan pembangunan apa saja.

Bagaimana bentuk pengaplikasiannya?
Jika dilihat dari sisi pemerintah, maka pemerintah harus melakukan perubahan dari kondisi yang ada. Kemudian dikonsepkan bantuan itu seperti apa. Dalam hubungan internasional, maka kita membutuhkan kerjasama karena permasalahan manusia semakin lama semakin kompleks. Apabila kemudian masyarakat sudah terhindar dari berbagai permasalahan, maka pembangunan tetap menjadi penting disini. Karena ada perubahan-perubahan dari struktur masyarakat yang semakin lama semain berkembang menimbulkan banyak persoalan kemudian, dan sebagai suatu negara yang bermartabat tentu ada tanggung jawab untuk mengatasi hal-hal yang seperti ini di daerah yang ia pimpin.

Dilihat dari sisi sejarah, pada awalnya perhatian negara-negara hanya pada bagaimana mempertahankan kekuasaan di tingkat lokal, tidak terfikir bagaimana untuk membantu masyarakat. Pada zaman kerajaan misalnya, pembangunan semata-mata hanya untuk memuaskan keinginan raja dan kepentingan lokal agar sesuatu terlihat indah, bukan untuk kepentingan masyarakat banyak. Pembangunan yang lebih mengarah kepada bagaimana menghidupi masyarakat, bagaimana mengentaskan kemiskinan, dll itu baru muncul setelah perang dunia ke-2.


Pembangunan juga dapat dilihat melalui teori Keynesian. Keynesian adalah nama suatu teori ekonomi yang diambil dari John Maynard Keynes seorang ekonom Inggris. Beliau dikenal sebagai orang pertama yang menjelaskan secara sederhana penyebab dari Great Depression. Teori ekonominya berdasarkan atas hipotesis siklus arus uang. Pada teori Keynes, konsumsi yang dilakukan oleh suatu orang dalam perekonomian akan menjadi pendapatan untuk orang lain. Saat ini pemerintah memiliki uang, lalu uang ini mau dipergunakan untuk apa supaya pembangunan itu tepat sasaran? Menurut Keynesian, seharusnya pemerintah itu mendorong konsumsi. Namun, konsumsi masyarakat itu harusnya terlebih dahulu dicontohkan oleh pemerintah dan negara. Bahwa peran pemerintah perlu dalam mendorong perekonomian masyarakat dengan cara pemerintah itu lebih aktif untuk membeli (pertanian, bulog, dll) dari masyarakat. Teori lain mengatakan, bahwa pemerintah seharusnya tidak ikut campur dalam perekonomian. Perekonomian itu sebaiknya diserahkan kepada pasar saja. Pemerintah hanya cukup untuk membuat regulasi saja.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Review 10

Positive Support Langkah selanjutnya dalam mengintegrasi hak asasi manusia ke dalam praktek pembangunan adalah melalui dukungan positif...